Enkripsi adalah proses
pengubahan/konversi/penyandian suatu informasi
ke bentuk tertentu sehingga tidak dimengerti/tidak dapat dimanfaatkan
oleh pihak yang tidak berhak. Enkripsi digunakan untuk melindungi
data. Dekripsi adalah kebalikan dari proses enkripsi.
Data-data penting yang ada dan yang anda kirimkan bisa
diubah sedemikian rupa sehingga tidak mudah disadap. Jenis-jenis metode enkripsi ini
banyak sekali, misal : DES (Data Encryption System), PEM (Privacy Enhanced
Mail), PGP (Pretty Good Privacy), SSL (Secure Socket Layer), MD5 dll.
Banyak servis di Internet yang masih menggunakan “plain text” untuk authentication, seperti telnet. Informasi ini dapat dilihat dengan
mudah oleh program penyadap (sniffer).
Aplikasi-aplikasi yang sering digunakan untuk enkripsi antara lain
:
·
SSH (Secure
Shell), merupakan aplikasi enkripsi digunakan terutama untuk remote akses
sebagai pengganti telnet/rlogin.
·
Gpg
(Encryption and signing Tool), merupakan aplikasi enkripsi/dekripsi data.
·
Crypt,
biasa terdapat pada sistem berbasis Unix.
·
SSL,
aplikasi enkripsi data yang berbasis web.
·
PGP,
aplikasi enkripsi data yang berbasis email.
Semoga bermanfaat..........>>>By Abdisr Blogger
thank kaka
BalasHapus