HAMR, Teknologi Penyimpanan terbaru dari Seagate Bisa mencapai 20TB

HAMR, Teknologi Penyimpanan terbaru dari Seagate Bisa mencapai 20TB - Seagate Technology, produsen hardware penyimpan data baru-baru ini mengumumkan teknologi heat assisted magnetic recording (HAMR). Teknologi baru ini dipamerkan dalam ajang CEATEC 2013 di Jepang

HAMR, Teknologi Penyimpanan terbaru dari Seagate Bisa mencapai 20TB
Teknologi HAMR Seagate dipersiapkan untuk dapat menembus batas pencapaian magnetic recording pada 2020 dengan menggerakan drive berkapasitas 20 TB (terabyte). “Setiap tahunnya, data yang dihasilkan penduduk bumi luar biasa jumlahnya, sehingga kebutuhan akan penyimpanan data pun semakin tinggi," kata Mark Re, Seagate Chief Technology Officer.

Lebih lanjut ia mengatakan, dengan teknologi HAMR Seagate, perusahaan terus berupaya meningkatkan densitas areal lewat produk hard drive dengan biaya per gigabyte terhemat sekaligus mencapai kapasitas 20 TB pada 2020. Kini, teknologi (SMR) shingled magnetic recording terdepan milik Seagate tengah dipasarkan.

HAMR, Teknologi Penyimpanan terbaru dari Seagate Bisa mencapai 20TB
Dengan HAMR, Seagate mencoba menembus ambang batas kapasitas penyimpanan data demi memenuhi kebutuhan dunia akan penyimpanan data, yang dipicu semakin maraknya penggunaan cloud dan mobile.

HAMR memegang peranan penting dalam meningkatkan kinerja densitas areal dan memperluas kapasitas penyimpanan.

HAMR memanaskan medium dengan memancarkan sinar laser tepat di lokasi perekaman data. Ketika dipanaskan, medium dipermudah dalam menulis data, dan proses pendinginan yang terjadi setelahnya menstabilisasi data yang telah ditulis tersebut. Proses heat-assisted recording ini memungkinan densitas perekaman yang jauh lebih tinggi.

HAMR, dipadukan dengan jajaran magnetis yang dibangun oleh partikel platinum-besi, diharapkan untuk mampu menembus batas perekaman magnetis hingga 100 kali lipat dengan memberikan densitas penyimpanan hingga 50 terabit per inci persegi.

Bayangkan, jika ada perpustakaan digital berisi seluruh buku yang pernah ada di dunia hingga sekarang memakan kapasitas hingga hampir 400 TB, maka di masa depan, semua data tersebut bisa disimpan di dalam hanya 20 buah drive HAMR.

Teknologi HAMR generasi terbaru dari Seagate akan disertakan ke dalam drive enterprise 2,5 inci dengan kecepatan putar sebesar 10K RPM. HAMR dirancang khusus untuk pemakaian enterprise, ideal untuk pemakaian drive di lingkungan blade server.

Demonstrasi teknologi Seagate HAMR akan berlangsung selama CEATEC 2013, pada Selasa, 1 Oktober hingga Sabtu, 5 Oktober 2013 di TDK booth (Hall-1-3), Makuhari Messe, Tokyo, selama jam operasional normal.

Semoga Bermanfaat........>>>By Abdisr Blogger
sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/10/02/324/875211/seagate-siapkan-teknologi-storage-kapasitas-20tb

Posting Komentar untuk "HAMR, Teknologi Penyimpanan terbaru dari Seagate Bisa mencapai 20TB"