Siapakah Pengelola Jaringan Komputer dunia ?

Siapakah pengelola jaringan komputer dunia yang sangat besar ini? Pertanyaan ini harus dijawab bahwa tidak ada pengelola tunggal jaringan dunia ini kini meskipun jaringan Internet bermula (dari hubungan 4 komputer Mainframe sebagai server di Universitas AS) dan tulang punggung jaringannya (back bone) dari dahulu dan kini tetap di USA.

            Tetapi, jaringan Internet juga dikelola bersama-sama oleh para anggota masyarakat Internet atau komunitas Internet (The Internet Society).

            The Internet Society (ISOC) baru berdiri Juni 1992, yang merupakan peleburan dari badan independen, professional dan non-profit IAB dengan dua lembaga bentukan IAB yakni : IETF dan IRTF. IAB (Internet Architecture Board), adalah sebuah komite independen, professional, yang secara sukarela (non profit) mengelola dan mengarahkan perkembangan arsitektur Internet menjadi jaringan dengan skala besar dan berkecepatan tinggi,

            dibawah IAB ada dua kelompok tugas yang membantu yaitu IETF (Internet Engineering Task Force) membantu IAB mengkoordinir operasional, manajemen dan evolusi Internet dan IRTF (Internet Research Task Force) merupakan badan yang membantu IAB untuk meningkatkan riset dibidang networking dan antisipasi perkembangan teknologi baru yang umumnya berfokus tentang Internet.

            Aktifitas IRTF dilakukan oleh IRSG (Internet Research Steering Group). Sedangkan tugas untuk
mengkoordinir penetapan dan penentuan nilai-nilai parameter protokol diserahkan oleh IAB
kepada Internet Assigned Number Authority (IANA).

Semoga Manfaat………>>>By Abdisr Blogger | Jaringan Komputer

Sumber : ilmukomputer.com


Posting Komentar untuk "Siapakah Pengelola Jaringan Komputer dunia ?"